Thank You..

Welcome!!
Thanks for visit my blog, subscribe me on facebook..
Sama-sama belajar nulis yuk, dan jangan lupa komentarnya yah bagi yang udah mampir.. (^.^)

Minggu, 11 Desember 2011

Pengertian Kalimat dan Unsur-unsur Kalimat

A.     Pengertian Kalimat
            Kalimat adalah gabungan dari dua buah kata atau lebih yang menghasilkan suatu pengertian dan pola intonasi akhir. Kalimat dapat dibagi-bagi lagi berdasarkan jenis dan fungsinya yang akan dijelaskan pada bagian lain. Contohnya seperti kalimat lengkap, kalimat tidak lengkap, kalimat pasif, kalimat perintah, kalimat majemuk, dan lain sebagainya.
Berikut ini adalah contoh kalimat secara umum :
  1. BLINK 182 akan mengadakan konser pertamanya di Indonesia pada awal tahun 2012 yang bertempat di Istora senayan.
  2. Sesama mahluk sosial kita harus saling menyayangi dan menghargai satu sama lain.

B.     Unsur – unsur  Kalimat
            Setiap kalimat memiliki penyusun pola kalimat yang memiliki unsur-unsur gabungan kalimat yang memiliki arti. Unsur-unsur inti pola kalimat diantaranya :
  1. Subyek (S)
  2. Predikat (P)
  3. Obyek (O)
  4. Keterangan (K)
1. Subyek (S).
            Dalam pola kalimat Bahasa Indonesia, subyek biasanya terletak sebelum predikat dan subyek umumnya berbentuk nomina, akan tetapi pada kalimat-kalimat tertentu saja. 

2. Predikat (P)
            Predikat dalam pandangan aliran struktural dianggap unsur yang paling penting dan merupakan inti kalimat. Predikat dalam bahasa Indonesia bisa berwujud kata atau   frasa adjektival, verbal, preposisional nominal dan numeral.

3. Obyek(O)
            Objek bukan unsur wajib dalam kalimat. Keberadaanya umumnya terletak setelah predikat yang berkatagori verbal transitif. Objek pada kalimat aktif akan berubah menjadi subyek jika kalimatnya dipasifkan.

4. Keterangan(K)
            Dalam pola kalimat, keterangan adalah sebuah kalimat yang bisa diletakkan didepan obyek dan predikat.
            Contoh Kalimat :
          Kakak(S)  memasak(P)  ikan(O)  di dapur(K).
          Ibu(S)  membeli(P)  sepatu(O)  di toko sepatu(K).

C.     Pola Kalimat Dasar :
            Kalimat Perintah adalah suatu kalimat yang berisikan tentang perintah atau suruhan yang ditujukan kepada orang lain untuk melakukan sesuatu yang diinginkan. Biasanya kalimat perintah diakhiri dengan tanda baca seru (!).
Contoh : “Todi, tolong belikan makanan untuk ibu !”
            Kalimat Berita adalah suatu kalimat yang mengandung peristiwa atau kejadian.
Sifat kalimat berita ada dua, yaitu :
Contoh :
  • Ucapan Langsung : “Ibu akan pergi ke pasar sekarang” kata Ibu.
  • Ucapan Tak Langsung : “Saya bertemu dengan Ibu Lita di depan pasar tadi pagi.” Ujar Rian.

            Kalimat Tanya adalah suatu kalimat yang mengandung suatu permintaan supaya kita mengetahui (diberi tahu) tentang sesuatu yang belum diketahui.
Contoh : Apa yang sedang kamu lakukan ?

Sumber :

1 komentar:

Komentarnya dong gan.. & makasih buat yang komen :)